Skip to main content

Posts

Showing posts from February, 2011

Pengaruh Kemajuan Lingkungan Terhadap Koteka di Papua

Pakaian adalah sesuatu yang menempel atau melekat di tubuh kita dan juga berfungsi untuk menutupi dan juga melindungi tubuh kita dari berbagai macam hal. Namun hal tersebut berbeda dengan masyarakat di papau yang masih menggunakan koteka. Koteka bagi masyarakat papua merupakan pakaian yang berfungsi sama dengan pakaian kita pada umumnya. Koteka merupakan identitas diri dari masyarakat papua. Tidak ada literatur yang menyebutkan, sejak kapan suku- suku asli Papua mengenakan koteka. Sejak petualangan bangsa Eropa datang ke daerah itu, kaum pria dari suku–suku di Pegunungan Tengah (Jayawijaya, Puncak Jaya, Paniai, Nabire, Tolikara, Yahokimo, dan Pegunungan Bintang) sudah mengenakan koteka.