Sistem
Informasi Psikologi
Pada Era Globalisasi
seperti sekarang ini, ditandai dengan semakin pesatnya kemajuan teknologi dan
juga persaingan bebas di dalam masyarakat, termasuk didalamnya persaingan akan
pekerjaan.
Kemajuan akan teknologi
yang semakin pesat, memberikan banyak manfaat positif kepada penggunanya,
seperti pencarian akan lowongan pekerjaan yang semakin banyak dibutuhkan para
pelamar pekerja. Orang-orang atau masyarakat yang belum mendapatkan pekerjaan
dan masih mencari lowongan pekerjaan, sekarang ini bukan hanya dapat mencarinya
di koran-koran media masa namun mereka juga dapat mencari melalui internet.
Dengan mengakses beberapa situs-situs yang menyediakan lowongan pekerjaan di
internet, seperti situs-situs yang menyediakan lowongan pekerjaan dibawah ini:
- JobsDB.com
JobsDB.com merupakan salah satu situs yang menyediakan
beberapa jenis lowongan pekerjaan yang dibutuhkan oleh masyarakat. Anda dapat
mengaksesnya di internet dengan mengetikan link jobsDB yaitu www.jobsdb.com. Pada saat anda membuka website
jobsDB, maka akan muncul tampilan site jobsdb berupa daftar pekerjaan yang
tersedia didalam situs tersebut berdasarkan fungsi, industry, dan lokasi. Anda
tinggal memilih pekerjaan yang anda inginkan. Di dalam situs tersebut juga
terdapat nama dan logo-logo dari berbagai perusahaan yang membuka lowongan
pekerjaan, seperti tampilan gambar dibawah ini.
Setelah anda menemukan jenis pekerjaan yang anda inginkan,
klik jenis pekerjaan tersebut maka akan muncul tampilan lowongan-lowongan
pekerjaan dari jenis pekerjaan yang tadi anda pilih. Di bagian sebelah kanan
akan muncul tampilan beberapa lowongan pekerjaan, jenis pekerjaan dan juga nama
perusahaan, sedangkan dibagian kirinya akan muncul keterangan yang lebih
lengkap lagi tentang pekerjaan tersebut, seperti nama perusahaan, jenis
pekerjaan yang sedang dicari, syarat-syarat yang harus dipenuhi, alamat perusahaan
dan lain-lain, seperti gambar dibawah ini.
Apabila pekerjaan tersebut sudah sesuai dengan apa yang anda
inginkan, kemudian klik “Melamar bukan member” apabila anda belum memiliki akun
di situsweb tersebut atau anda belum mendaftar untuk menjadi member di situs
tersebut. Setelah itu akan muncul lampiran berupa tampilan “Lamaran Pekerjaan”
dan anda diminta untuk mengisikan data-data yang di perlukan, kemudian setelah
data-dat yang diperlukan telah terisi semuanya klik “kirim keperusahaan
sekarang”.
Apabila anda sudah menjadi member di situs lowongan pekerjaan
tersebut, anda dapat mengklik “Cepat Melamar”. Anda akan diminta untuk login
sebagai member disitus tersebut seperti gmbar dibawah ini.
Namun
apabila anda belum terdaftar di jobsdb.com dan belum register, anda dapat
mengklik “registrasi sekarang” kemudian akan muncul tampilan seperti di bawah ini
dan anda diminta untuk mengisikan data-data yang diminta.
Setelah
itu akan muncul tampilan seperti di dibawah ini dan anda akan diminta membuat
dan memasukan surat lamaran dan juga CV anda, kemudian anda dapat mempriview
surat lamaran yang sudah anda masukan atau langsung mengirimkan surat lamaran
tersebut ke perusahaan dan pekerjaan yang tadi anda pilih.
- JobStreet.com
Pada mula tampilan setelah kita membuka www.jobstreet.com akan muncul tampilan
seperti di bawah ini kita diminta untuk memilih Negara yang kita inginkan.
Misalnya Indonesia, setelah itu akan muncul tampilan seperti dibawah ini;
Pada tampilan tersebut akan muncul daftar pekerjaan
berdasarkan spesialisasi, lokasi, level posisi yang diinginkan, da juga
terdapat nama-nama perusahaan yang sedang membuka lowongan pekerjaan. Setelah
anda menemukan jenis pekerjaan yang diinginkan, anda tinggal mengklik jenis
pekerjaan yang diinginkan setelah itu akan muncul tampilan seperti dibawah ini.
Setelah anda memilih pekerjaan yang
dinginkan, akan muncul tampilan baru berupa syarat-syarat dari pekerjaan yang
tadi anda pilih. Kemudian klik “Apply” atau “ Apply Via Email”. Apa bila anda
langsung mengklik “Apply” namun anda belum memiliki terdaftar sebagai member.
Anda dapat mengklik “Apply”, kemudian klik sign up as member and apply,
kemudian akan muncul tampilan yang meminta anda untuk mengisikan data-data yang
dibutuhkan, lalu klik sign up and apply. Kemudian akan muncul tampilan baru
lagi dan anda diminta untuk memasukan data-data dan surat lamaran dan juga CV.
Apabila anda melamar sebagai bukan member
anda dapat mengklik apply via email, maka akan muncul tampilan seperti gambar
dibawah ini.
Kemudian anda diminta untuk mengisikan data-data pribadi yang
dibutuhkan dan juga surat lamaran dan CV yang akan dikirimkan, setelah itu anda
tinggal mengklik “Send My Application”, maka secara otomatis lamaran anda
tersebut akan sampai atau masuk ke perusahaan yang anda tuju tersebut.
Dilihat dari uraian diatas
(antara jobsdb.com dan jobstreet.com) maka dapat dilihat bahwa uaraian tentang
langkah-langkah pada situs web lowongan pekerjaan di jobsdb.com lebih mudah
diikuti karena pada situs jobsdb dapat menggunakan beberapa bahasa yang anda
inginkan dan juga langkang-langkahnya jauh lebih simple dan fariasi tentang
lowongan pekerjaan yang terdapat di situs tersebut jauh lebih banyak
variasinya. Dan ketika kita mengklik jenis pekerjaan yang kita inginkan secara
langsung akan muncul tampilan yang terbagi dua kolom, yaitu dibagian kiri akan
muncul lowongan-lowongan pekerjaan dari jenis pekerjaan yang tadi kita pilih,
sedangkan disebelah kirinya akan muncul tampilan syarat-syarat dari pekerjaan,
nama perusahaannya, dan juga alamat perusahaan yang dapat anda tuju. Sehingga memudahkan
user untuk memilih lowongan pekerjaan yang lain tanpa harus keluar dari
tampilan yang sebelumnya.
Comments
tapi dari kedua web ini tidak di perinci tentang kekurangan dan kelebihan dari masing-masingnya wie??